393 SMK Jurusan Teknik Pengelasan Se-Indonesia

Salah satu program studi yang mempelajari, mendeskripsikan, dan membekali peserta didik dengan skill dalam teknologi pengelasan adalah Teknik Pengelasan. Mempelajari pekerjaan pengelasan pada berbagai bahan mulai dari besi, baja, dan seluruh logam dalam proses produksi.

Alasan Memilih Jurusan Teknik Pengelasan

Dalam pembuatan konstruksi, kemajuan teknologi pengelasan saat ini sangat membantu. Entah itu untuk konstruksi sederhana atau yang memiliki persyaratan dan tingkat kesulitan tinggi.

Pengelasan merupakan salah satu bidang yang vital dalam dunia industri, terutama perkapalan dan rekayasa umum. Selain itu, pengelasan menjadi faktor utama bidang yang berhubungan dengan penyambungan konstruksi.

Apabila ingin melanjutkan program studi di bangku kuliah, jurusan yang sesuai adalah Teknik Mesin. Selain itu bisa memilih Teknik Perkapalan dan Teknik Industri.

Jurusan memberikan bekal kepada peserta didik yang berkompeten dalam bidang pengelasan. Keahlian dalam bidang pengelasan ini berdasarkan kebutuhan dunia industri atau perusahaan. 

Kompetensi keahlian Teknik Pengelasan mengembangkan skill dan kemandirian dalam berwirausaha, khususnya bidang pengelasan. Sehingga dapat bekerja sama dengan dunia usaha maupun dunia industri. 

Kompetensi Keahlian

Pada dasarnya pendidikan kejuruan merupakan pendidikan menengah yang mempersiapkan siswa bekerja dalam bidang tertentu. Lulusan sekolah menengah dapat mencetak lulusan yang siap terjun ke dunia kerja, entah  membuka lapangan kerja sendiri atau bekerja di perusahaan.

Peserta didik akan memilih kompetensi keahlian sejak pertama kali mendaftar di sekolah kejuruan. Jurusan tersebut dapat disesuaikan dengan minat dan bakat yang dimiliki. 

Jika masih bingung menentukan pilihan, jurusan dalam bidang teknologi pengelasan dapat dijadikan alternatif terbaik. Jika sudah lulus, dapat bekerja atau lanjut ke Perguruan Tinggi. Tidak heran jika lulusan kompetensi keahlian ini memiliki keterampilan berwirausaha, sebab diajarkan juga produk kreatif dan kewirausahaan. 

Sebagai acuan pengembangan kurikulum, program Teknik Pengelasan menggunakan standar kompetensi. Sehingga memiliki level kualifikasi keahlian teknik otomasi industri untuk melakukan pengelasan pelat pada sambungan sudut segala posisi. Selain itu, pengajar memperkenalkan dan memberikan pengetahuan cara mengoperasikan berbagai teknologi pengelasan. Kemudian menganalisa berbagai cacat las dan membuat desain sambungan las. Pengujian terhadap kekuatan sambungan las juga perlu dilakukan. 

SMKN 4 JAKARTA

Kota Jakarta Utara - D.K.I. Jakarta

NEGERI

SMKN 53 JAKARTA

Kota Jakarta Barat - D.K.I. Jakarta

NEGERI

SMKS BUNDA KANDUNG JAKARTA

Kota Jakarta Selatan - D.K.I. Jakarta

SWASTA

SMKN 1 CIOMAS

Kabupaten Bogor - Jawa Barat

NEGERI

SMKN 1 CARIU

Kabupaten Bogor - Jawa Barat

NEGERI

SMKS MUHAMMADIYAH 1 CILEUNGSI

Kabupaten Bogor - Jawa Barat

SWASTA

SMKN 1 GUNUNGPUTRI

Kabupaten Bogor - Jawa Barat

NEGERI

SMK MUTIARA QOLBU CIANJUR

Kabupaten Cianjur - Jawa Barat

SWASTA

SMKN 1 SOREANG

Kabupaten Bandung - Jawa Barat

NEGERI

SMKN 1 SUMEDANG

Kabupaten Sumedang - Jawa Barat

NEGERI

SMK KARYA NASIONAL KUNINGAN

Kabupaten Kuningan - Jawa Barat

SWASTA

SMKS ISLAMIYAH WERU CIREBON

Kabupaten Cirebon - Jawa Barat

SWASTA

Next page